AP Photo
Siapa sih yang gak kenal dengan macetnya Jakarta?
Dari Kelapa Gading ke Sudirman, bisa 2 jam ! Dari Kuningan ke Grogol hanya 2,5 jam disaat jam-jam sibuk. Huh... Lama-lama bisa gila di Jalan deh penduduk Ibukota. Karena berkutat dengan hal ini setiap hari, rasa-rasanya semua yang tinggal di Jakarta sudah kebal dan pasrah dengan yang namanya macet!

Oleh karena itu, MSN punya beberapa ide yang bisa kita ajukan beramai-ramai ke Gubernur DKI Jakarta untuk mengatasi masalah kemacetan. Siapa tahu, ide seaneh punya 'bus ngangkang' seperti di China saja bisa direalisasikan. Kalaupun tidak realistis, setidaknya bisa menghibur Anda yang terjebak macet...